Friday, 13 July 2012

Potato Salad Sandwich


Dijadiin bekal (o-bento) bisa, buat sarapan juga bisa loh. Padat gizi dan kaya serat. Cocok buat makanan pengganti nasi.

Apalagi beberapa waktu lalu, pemerintah mulai menyerukan untuk mengkonsumsi makanan sumber karbohidrat selain nasi / beras. Kayaknya kita mulai diarahkan untuk mengurangi ketergantungan sama beras. Soalnya beras kita hasil impor, yang tiap tahun harganya naik. Malahan instansi pemerintah Depok sudah mencanangkan satu hari tanpa nasi / beras (kalo ga salah, setiap hari selasa). Nah, sandwich ini bisa menjadi salah satu alternatif.

 Udah dulu ceritanya ya, sekarang bikin yuuk...

Bahan :
10 lembar roti tawar kupas
1 resep potato salad
margarin / butter untuk mengoles secukupnya

Cara membuat :
1. Olesi setiap lembar roti tawar dengan margarin / butter tipis-tipis.
2. Ambil selembar roti tawar, beri 3-4 sdm potato salad. Ratakan lalu tutup dengan selembar roti lagi.
3. Lakukan terus untuk semua roti tawar.
4. Potong sandwich sesuai selera. Bisa bentuk segitiga atau segi empat.

No comments: