Menurut saya, menu ini gampang banget masaknya. Tidak banyak bumbu tapi rasanya maknyuss sekali. Wajar jika banyak yang suka dan sering disajikan sebagai salah satu menu saat hajatan.
Bahan :
500-600 gr ikan gurame
3 cm jahe dimemarkan
3 siung bawang putih, dicincang kasar
1 butir bawang bombay diiris
1 sdt merica bubuk
1 buah wortel diiris bentuk korek
2 batang daun bawang diiris serong
3 butir cabe merah diiris serong
3 sdm saus tomat
1 sdt gula pasir
1,5 sdt garam
3/4 gelas air
1 sdm tepung maizena dilarutkan dengan sedikit air
Irisan nans secukupnya (optional, saya ga pake)
Minyak untuk menggoreng dan menumis
Cara membuat :
1. Cuci bersih ikan gurame, kerat bagian badannya, tiriskan. Lalu goreng sampai matang.
2. Tumis bawang putih, bawang bombay dan merica dengan sedikit minyak. Biarkan sampai wangi lalu tambahkan air.
3. Masukkan bahan lainnya kecuali larutan maizena. Biarkan sampai mendidih.
4. Tambahkan larutan maizena, aduk cepat sampai meletup-letup lalu angkat.
5. Tata ikan di piring saji, lalu siram dengan saus asam manis.
No comments:
Post a Comment